SEKILAS INFO
27-07-2024
  • 8 bulan yang lalu / Pelaksanaan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) yang akan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 16 November 2023
  • 1 tahun yang lalu / Pada hari ini Kamis/ 1 September 2022 akan dilaksanakan Studi Tiru oleh OSIS/ MPK  TP 2022/2023 beserta Siswa Berprestasi ke SMA AL-AZHAR Medan
  • 1 tahun yang lalu / Pelaksanaan ANBK Tahun 2022 di SMAN 1 Pariangan dilaksanakan untuk Gelombang 2 Pada Hari Rabu dan Kamis Tanggal 31 Agustus dan 1 September 2022 mulai pukul 07.30 s/d 09.20
Visi & Misi

Visi dan Indikator Visi SMAN 1 Pariangan

Visi SMA Negeri 1 Pariangan adalah : Terwujudnya Prestasi Akademik Berdasarkan Imtaq, Berbudaya dan Berwawasan Lingkungan.

Mewujudkan prestasi akademik secara umum tidak hanya masalah pengetahuan saja, namun juga prestasi atau peningkatan Religius , Sosioal, Pengetahuan dan keterampilan peserta didik. Adapun indikator dalam mewujudkan prestasi akademik sesuai dengan visi SMA Negeri 1 Pariangan yaitu :

  1. Prestasi Akademik : Semua bentuk Akademik yang berprestasi baik di tingkat Sekolah, Kabupaten, Provinsi, Nasional maupun Internasional.
  2. Imtaq : Iman dan Taqwa yang selaras dengan Kompetensi Religius, yang menjadi karakter dalam pengembangan sikap dan mental peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan serta elemen masyarakat terkait.
  3. Berbudaya : Dalam penjabaran budaya disini adalah semua budaya mencakup aspek Religius, sosial, pengetahuan dan keterampilan. Sehingga pencapaian empat dasar kompetensi tersebut membudaya pada peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan serta semua elemen masyarakat.
  4. Berwawasan lingkungan : berwawasan lingkungan yang mencakup semua aspek, sehingga terintegrasi dalam proses pembelajaran. Integrasi dari keunggulan berbasis lokal/global, kecakapan hidup, adiwiyata dan ekstrakurikuler yang ada di SMAN 1 Pariangan

Misi SMAN 1 Pariangan

Misi SMA Negeri 1 Pariangan adalah :

  1. Terciptanya warga sekolah yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa.
  2. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif dan efesien dengan memanfaatkan IT dan Lingkungan Sekolah.
  3. Terciptanya prestasi akademik yang kompetitif.
  4. Membudayakan Literasi.
  5. Terlaksananya Kewirausahaan.
  6. Mewujudkan lingkungan sekolah yang sehat, bersih, hijau, nyaman dan asri.
  7. Membudayakan tradisi/ adat istiadat yang berlaku di lingkungan setempat.
  8. Membudayakan perilaku hidup sehat, peduli lingkungan yang berkelanjutan.

Strategi Yang Dilaksanakan Untuk Mencapai Misi :

  1. Terciptanya warga sekolah yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa :
  • Menyelenggarakan kegiatan program keagamaan secara intensif.
  • Mengintegrasikan IMTAQ dan Materi Lingkungan Hidup dalam kegiatan intrakurikuler dan ekstra kurikuler.
  • Melaksanakan lomba-lomba di bidang keagamaan bertema lingkungan hidup.
  1. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif dan efesien dengan memanfaatkan IT dan Lingkungan Sekolah :
  • Melaksanakan kegiatan belajar mengajar dan bimbingan yang berbasis IT.
  • Mengadakan pemantapan aktifitas belajar dan menyelenggarakan kelompok belajar secara optimal.
  • Membuat kelas binaan khusus bagi siswa yang mempunyai prestasi akademik.
  • Memberdayakan tenaga pengajar secara optimal dengan memperhatikan kualitas dan kelayakan.
  • Mengintegrasikan materi lingkungan hidup kedalam mata pelajaran yang relevan atau pengembangan kuikulum berbasis lingkungan.
  • Mengembangkan metode pembelajaran yang berbasis lingkungan hidup.
  1. Terciptanya prestasi akademik yang kompetitif :
  • Meningkatkan efektifitas proses belajar mengajar yang bermutu.
  • Mewujudkan prestasi akademik yang kompetitif.
  • Terwujudnya lulus UN 100% .
  • Terwujudnya lulus SNMPTN 40 %.
  • Terwujudnya 100 % peserta didik melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi
  1. Membudayakan Literasi :
  • Mengadakan lomba literasi
  • Terciptanya pustaka kelas
  • Adanya mading disetiap kelas dan pojok-pojok bacaan di tempat atau ruang yang memungkinkan.
  1. Terlaksananya Kewirausahaan :
  • Terciptanya produk kewirausahaan yang bernilai.
  • Melaksanakan Bazar Kewirausahaan
  1. Terwujudnya lingkungan sekolah yang sehat, hijau, bersih, nyaman dan asri. :
  • Pembiasaan hidup sehat dan peduli lingkungan melalui program intrakurikuler dan ekstrakurikuler.
  • Mengoptimalkan petugas piket kelas, piket bank sampah, dan piket kebersihan sarana lainnya sesuai dengan bidang masing-masing.
  • Mengoptimalkan kinerja petugas satpam.
  • Menata dan memelihara taman dan kebersihan lingkungan sekolah secara rutin.
  • Mengadakan lomba keindahan dan kebersihan kelas.
  • Mengoptimalkan program Jumpa Berlian (Jum’at pagi bersih lingkungan).
  1. Membudayakan tradisi atau adat istiadat yang berlaku di lingkungan
  • Menggiatkan berbagai aktifitas siswa dan guru dalam bidang akademis, olah raga , Pramuka, UKS, PIK KRR dan seni yang Islami berbudaya, serta peduli lingkungan.
  • Menanamkan norma etika sopan santun sesuai dengan norma agama, adat istiadat dan berwawasan ligkungan.
  • Ikut serta berbagai kegiatan (lomba) yang bertemakan agama, adat istiadat dan lingkungan.
  1. Membudayakan perilaku hidup sehat, peduli lingkungan yang berkelanjutan.
  • Tertanamnya nilai-nilai perilaku hidup sehat dan peduli lingkungan.
  • Membudayanya perilaku hidup sehat peduli lingkungan dalam setiap individu/ komponen sekolah.
  • Tertanamnya Komitmen setiap warga sekolah untuk hidup sehat dan peduli lingkungan.